IBX5980432E7F390 Tips Mengatasi Lelah dengan Daun Sereh - 1001 Cara dan Tips

Iklan

Tips Mengatasi Lelah dengan Daun Sereh

Daun sereh mengatasi lelah
Daun sereh mengatasi lelah
1001 cara dan tips - Setiap orang pasti pernah mengalami yang namanya lelah atau kelelahan, yaitu kondisi dimana tenaga atau pikiran seseorang banyak terkuras. Banyak hal yang menyebabkan seseorang mengalami kelelahan, antara lain disebabkan oleh aktifitas atau kegiatan yang berlebihan atau aktifitas yang dilakukan lebih berat dari pada biasanya.

Ada berbagai macam cara yang dilakukan oleh orang untuk mengatasi rasa lelah tersebut, misalnya ada yang mengkonsumsi suplemen atau vitamin untuk mengembalikan kebugaran tubuh, ada yang melakukan pijat atau urut, berendam air hangat dan lain-lain.

Salah satu cara untuk mengatasi kelelahan fisik, adalah dengan cara alami atau istilahnya cara herbal dan dengan biaya murah dan mudah yaitu dengan memanfaatkan tumbuhan yang bernama Daun Sereh. Daun ini biasa digunakan untuk memasak, seperti masakan daging rendang, opor ayam dan lain lain.

Bagaimana caranya menggunakan daun sereh ini untuk mengatasi kelelahan? Caranya adalah sebagai berikut :
  1. Ambil daun sereh beserta batangnya seperti pada gambar di atas sebanyak 5 sampai 10 batang daun sereh dan kemudian cucilah terlebih dahulu dengan cara cukup menyiramnya dengan air bersih.
  2. Siapkan air panas dalam panci ukuran sekitar 25 cm hingga 30 cm. Letakkan panci di atas lantai untuk memudahkan anda nanti dalam proses ini.
  3. Rendam batang daun sereh tersebut ke dalam panci yang berisi air panas. Kemudian tutup panci tersebut dan diamkan selama tiga menit. 
  4. Selama menunggu tiga menit tersebut, siapkan handuk mandi bersih ukuran besar yang dapat menutupi kepala anda
  5. Duduklah dihadapan panci berisi rendaman daun sereh tersebut dan tutuplah kepala anda menggunakan handuk dengan cara membentangkan handuk, kemudian buka tutup panci dan hadapkan kepala anda ke depan permukaan panci dengan jarak sekitar 40 cm.
  6. Hiruplah uap yang berasal dari panci tersebut secara perlahan dan usahakan uap tidak menyebar dengan cara menggunakan handuk mandi yang dibentangkan dekat kepala anda.
  7. Lakukan hal ini kira-kira sekitar lima menit atau sesuai kemampuan anda.
Cara ini dilakukan sebelum anda tidur malam dan anda akan merasakan tubuh anda lebih segar pada saat anda bangun tidur esok pagi.

Demikian sedikit tips dan cara mengatasi lelah secara alami menggunakan daun sereh, semoga bermanfaat. Sharing ke teman atau sahabat anda bila tips ini berguna dan bermanfaat. Terima kasih.


0 Komentar Untuk "Tips Mengatasi Lelah dengan Daun Sereh"

Post a Comment